Sabtu, 17 Maret 2012

Nasabah BPD Tanjung, Keluhkan Pelayanan Lamban


LOMBOK UTARA - Banyak nasabah Bank BPD Mataram Cabang Tanjung, keluhkan lambannya pelayanan pihak bank, baik dalam hal transfer maupun menarik uang. Lambannya pelayanan itu tidak pelak membuat sebagian besar nasabah menggerutu dan emosi, karena berjam-jam antri tidak juga dipanggil oleh petugas bank. Keluhan itu juga dialami  seorang nasabah bank BPD berisial SE, bahwa dirinya telah menunggu antrian sekitar satu jam lebih namun belum juga dipanggil petugas teller.

Dari keterangan yang dihimpun media ini, menemukan dari awal masuk ke ruang antrian, beberapa nasabah sudah merasa tidak nyaman dengan sambutan petugas bank yang kurang ramah. “ Saya kecewa dengan sambutan karyawan BPD Tanjung yang tidak ramah. Jangankan menyapa tersenyum pun susah, tidak seperti pada beberapa bank swasta begitu ramah dan antusias pada setiap nasabahnya tanpa membedakan mereka dari cara berpakaian, penampilan atau apapun itu,” ungkap salah para nasabah dengan kecewa.

Karenanya, ia berharap karyawan Bank BPD Tanjung memberikan pelayanan kepada nasabahnya tanpa melihat latar belakang dan penampilan. Selain itu, ia menerangkan apabila BPD ingin jadi bank yang populer di mata masyarakat mestinya harus memberikan pelayanan yang maksimal kepada nasabah. Padahal, bank BPD ada di mana-mana di NTB semestinya lebih ramah serta memberi pelayanan yang baik, cepat dan tepat.

Sementara nasabah lainnya juga mengharapkan hal yang sama. Menurut mereka saat ditanya media ini, karyawan Bank BPD Tanjung harus mengutamakan kepuasan pelanggan seperti moto yang diusungnya. Jangan sampai moto hanya sekedar hiasan belaka, tanpa makna. Karenanya dengan nada sangat kecewa ia memohon supaya pelayanan pada nasabah diperbaiki.
“Mohon pelayanan pada nasabah diperbaiki, masa pelayanan mengecewakan, kita antri lagi, nunggu lagi ? memangnya kerja cuma ngantri aja,?” ucap salah satu nasabah nasabah kesal. Hal itu sangat disayangkan pelanggan, sebab seseorang degan pelayanan yang tidak ramah akan merusak citra Bank BPD di mata masyarakat terutama kepada nasabah.

Sumber lain media ini juga mengungkapkan kekecewaan yang sama, yaitu lamban dan acuhnya pegawai BPD Tanjung. Padahal setahunya bank pemerintah semestinya lebih mengutamakan kepentingan nasabah ketimbang hal-hal lain. “Jika seperti ini pelayanan bank pemerintah, saya pikir mendingan menabung di Bank swasta saja,” keluhnya. Bagi masyarakat, pelayanan bank yang lambat menjadi pelajaran berharga sebelum membuka rekening di Bank BPD. Pasalnya masih banyak bank lain yang dapat memberikan pelayanan lebih bagus dari Bank BPD.  Sarjono/Mataramnews

Tidak ada komentar:

Posting Komentar