Jumat, 03 Desember 2010

Pendaftar CPNS Tembus Hingga 7 ribu orang

Para Pelamar Melihat Pengumuman di SMPN 1 Tanjung
Lombok Utara - Sampai hari terakhir pendaftaraan yang di tetapkan pemerintah daerah Lombok utara dalam penerimaan calon pegawai negeri sipil (cpns) lingkup pemda KLU menembus angka hingga 7 ribu orang lebih.

Bahkan batas akhir pengumuman kelulusan administrasi yang diperkirakan bisa selesai pada tanggal 2 desember (hari ini-red) rencananya akan di undur sampai batas yang tidak ditentukan, mengingat saat ini masih ada 3000 lebih surat lamaran yang belum di verifikasi oleh panitia.

Ketua DPRD KLU, Mariyadi, dalam sebuah kesempatan mengatakan, dihari terakhir penerimaan CPNS pada Senin kemarin, jumlah pelamar yang di terima panitia menembus angka 7 ribu lebih, dan itu jauh dari apa yang diperkirakan, yang hanya diperkirakan berjumlah 3 ribu orang.

“Ini jumlah yang jauh dari perkiraan semula pemda, mengingat pemda KLU hanya memperkirakan hanya menembus 3 ribu pelamar, namun kenyataannya berbeda, angka pelamar sampai hari terakhir kemarin menembus 7 ribu lebih orang pelamar,” ungkapnya.

Sementara salah salah satu panitia penyeleksi kelulusan administari, ketika dikonfirmasi Koran ini megatakan, kini masih ada 3ribu lebih surat lamaran yang belum di periksa, dan itu tentu membutuhkan waktu yang lebih lama, dan tidak mungkin bisa di selesaikan dalam jangka sehari atau sampai tanggal 2 Desember seperti yang telah di tetapkan pemda KLU.

“Kami belum tahu, apakah batas waktu pengumuman akan diundur, atau akan bagaiamana, mengingat saat ini masih ada 3 ribu surat lamaran yang belum kami periksa, dan itu tidak mungkin bisa kami selesaikan dalam jangka 1 hari ini,” ungkapnya. (adam)

2 komentar:

  1. Utamakan kelulusan putra daerah pak panitia!!!!

    BalasHapus
  2. Khusus untuk Guru karena guru merupakan ujung tombak Generasi KLU kedepan, lihatlah professionalismenya dan dedikasi serta pengalamannya.

    BalasHapus