Senin, 18 Januari 2010

KSP Cinta Damai Alami Kemajuan Signifikan

Karang Bajo-KLU/ Primadona Lombok: Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Cinta Damai yang memiliki Badan Hukum No. 523/BH/KDK.23.1/VIII/2005 tanggal 5 Agustus 2005, beberapa tahun terakhir ini terus mengalami kemajuan yang cukup signifikan. Hal ini terlihat dengan meningkatnya permodalan usaha yang dimiliki, termasuk keuntungan dan fasilitas seperti perkantoran yang sudah cukup memadai. Beberapa anggota dan peminjam mengakui, berkembangnya KSP Cinta Damai yang terletak di Dusun Ancak Timur Desa Karang Bajo Kecamatan Bayan Kabupaten Lombok Utara, karena mengutamakan keramah-tamahan dan kekeluargaan yang menjadi cirikhas KSP yang satu ini. “Anggota maupun calon anggota banyak yang meminjam dan menyimpan secara sukarela”, ungkap seorang peminjam dan penabung yang enggan dikorankan namanya.

Melihat hal tersebut, ketua KSP Cinta Damai, Suwarto Spd pada PRIMADONA LOMBOK, ketika ditemui di ruang kerjanya (18/1) berjanji dan bertekad untuk terus menjaga amanah dan kepercayaan yang sudah diberikan kepada koperasi ini. “Semua pengurus akan tetap menjaga kerpercayaan masyarakat ini”, kata Suwarto yang juga wakil ketua BPD Desa Karang Bajo ini.

Dalam bidang administrasi, menurut Suwarto, pihak pengelola terus berupaya melengkapi buku-buku administrasi sesuai kebutuhan organisasi perkoprasian yang hingga saat ini mencapai 95 persen, termasuk kegiatan administrasi tata usaha yang dilaksanakan dengan sistim akutansi.

Hal senada juga diungkapkan oleh Yartip selaku pengawas KSP Cinta Damai. Menurutnya Administrasi keuangan yang digunakan pada KSP “Cinta Damai” sudah mengacu pada penggunaan sistim akuntansi keuangan. “Namun demikian pengurus dan karyawan hendaknya terus selalu meningkatkan mutu dan kwalitas dalam administrasi keuangan maupun administrasi secara umum,” pintanya.

Demikian juga dengan usaha simpan pinjam terus mengalami kemajuan yang cukup signifikan. Permintaan peminjam dari anggota maupun masyarakat pengusaha kecil dan menengah setiap bulannya selalu meningkat. Ini menunjukkan bahwa kepercayaan masyarakat terhadap keberadaan KSP Cinta Damai cukup positif. Dan memasuki tahun keempat ini, jumlah simpanan sukarela per 31 Desember 2009 sebesar Rp 449.453.200,- Realisasi peminjam, Rp1.612.845.000,-

Dalam bidang permodalan, Simpanan Pokok Rp 24.500.000,- Simpanan Wajib Anggota Rp 17.988.000,- Simpanan Sukarela Anggota Rp 235.080,- Dana Cadangan Rp 39.374.039,- dan Dana Cadangan Resiko Rp 13.204.686,- serta SHU nya sebesar Rp. 25.324.966.

Sementara sekertaris KSP Cinta Damai, Subardi S. Sos mengakui, kendatii KSP Cinta Damai secara umum telah mengalami peningkatan, namun para pengurus menyadari bahwa selama tahun buku 2009 tentunya belum dapat memuaskan semua anggota, calon anggota serta masyarakat sekitar yang membutuhkan pelayanan koperasi ini. Untuk itu para pengurus berharap kepada seluruh anggota maupun calon anggota peminjam untuk dapat memberikan kritik maupun saran yang bersifat membangun KSP ini yang jauh lebih maju kedepan.

Murdin selaku bendahara mengatakan, Terima kasih kami haturkan pada tahun 2009, KSP Cinta Damai telah diusulkan untuk nominasi mendapatkan dana perkuatan permodalan KSP dari Pemerintah Propinsi NTB melalui Dinas Koperasi dan UKM Propinsi NTB. “Alhamdulillah bantuan tersebut telah kami terima sebesar Rp 20.000.000,- (dua puluh juta rupiah). dan tentunya sangat membantu kami dalam mengembangkan koperasi ini”, katanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar