Senin, 28 Mei 2012

Kelulusan Siswa SMA/MA Se-KLU Tahun Ini Menurun

Lombok Utara - Angka kelulusan siswa SMA/MA se-lombok utara pada tahun ajaran 2011-2012 mengalami penurunan meski tidak terlalu siginifikan yakni, sebesar 98,58 persen dari total sebanyak 1.666 orang siswa SMA/MA peserta ujian nasional.

Prestasi Akademik sektor pendidikan tingkat SMA/Sederajad diLombok utara tahun ajaran 2010-2011 justru lebih tinggi hingga mencapai 99,76 persen dimana hanya 3 siswa yang tidak lulus.

Namun demikian capaian angka kelulusan bagi murid Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), sebaliknya menuai hasil kelulusan sebanyak 100 persen selama dua tahun berturut-turut, dengan total sebanyak 476 jumlah siswa SMK peserta UN ditiga SMK selombok utara tahun ini.

Kepala bidang Pendidikan Menengah, Dikbudpora Lombok utara, Adnan.S,Pd. M.Pd., kepada Rumah Alir sabtu (26/5) mengatakan, capaian prosentase kelulusan murid SMA/MA sebesar 98,58 persen tahun ini, menempatkan Lombok utara diperingkat 10/terakhir di NTB. Sedangkan terhadap angka 100 persen kelulusan murid SMK tahun ini menjadikan Lombok utara peringkat pertama.

“Nilai standar kelulusan sebesar 5,5 yang telah ditetapkan pemerintah, masih dirasakan cukup berat oleh siswa khususnya disekolah penyelenggara Ujian Nasional (UN) yang berada didaerah terisolir dan belum mampu memenuhi Standar Nasional Pendidikan (SNP), tandas Adenan.

Namun demian, kabid Dikmen itu mengaku bahwa pemda melalui dikbudpora telah berupaya maksimal dengan berbagai system tryout dan memotivasi para murid beserta pihak sekolah agar sebisa mungkin mampu menghadapi UN dan berhasil lulus seratus persen diseluruh jenjang pendidikan.

Sementara itu, dari sebanyak lima SMA Negeri penyelenggara UN tahun ini, SMAN Bayan dan SMAN 1 Tanjung, berhasil melulus 100 persen dengan jumlah murid 244 orang peserta UN.

Tidak hanya berhasil lulus seratus persen, namun SMA 1 Tanjung, meraih peringkat kelima kelulusan terbaik dari sepuluh besar SMA di NTB, yang dinilai berdasarkan nilai ujian nasional yang mencapai rata-rata nilai 8,5 ditiap mata pelajaran yang di UN-kan. (AdGsfm)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar