Selasa, 20 Maret 2012

POLRES LOTIM AMANKAN PENYELUNDUPAN MITAN

Lombok Timur – Sebanyak 75 drigen yang berisi 1500 liter minyak tanah (mitan) diamankan Polres Lotim saat menggelar operasi gabungan  di Pelabuhan Kayangan. Kasat Reskrim Polres Lotim  AKP Yuyan Priatmaja ditemui wartawan menjelaskan  mitan yang diamankan bersal dari Bima.

Rencanaya mitan tersebut akan dijual di Kacamatan Wanasaba dan Aikmel.  Pelaku sudah diamankan yakni Usman  yang merupakan warga Mamben Kecamatan Wanasaba. Dari keterangan pelaku mitan dibeli dengan harga  6000 rupiah dan akan dijual kembali dengan harga 9000 rupiah.

Untuk  mengkamuflase para petugas, pelaku menggunakan terpal guna menutupi semua drigen yang berisi mitan.  Sementara dari data yang diperoleh Usman hanya mengantongi recomendasi pengeceran solar, sedangkan rekomendasi mitan tidak dimilki.

Pelaku akan diancam UUD terkait migas Pasal 52 junto 53  dengan ancaman kurungan selama 4 tahun. Dikarenakan ancaman hukuman dibawah 5 tahun pelaku hanya dikenakan  wajib lapor. Semenatra itu, barang bukti berupa dirigen berisi mitan serta mobil truck pengangkut masih diamankan oleh pihaknya. (NTB8) Sumber: NTBTERKINI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar