Lombok Utara - Fasilitator Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Kabupaten Lombok Utara, 1/12, memfasilitasi Rapat Kerja (Rakor) sekertaris desa dan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM).
Rakor yang dilaksanakan di aula kantor BPMD tersebut, menurut Faskab PNPM KLU, Baik Nurhayati bertujuan untuk persiapan dan pelaksanaan Musrenbangdes yang berkualitas.
“Tujuan kita mengadakan rakor ini, bagaimana para sekdes dan pengurus LPM mampu melakukan dan menyusun Musrenbangdes ditingkat desa yang baik dan berkualitas, sehingga dapat menjamin terbentuknya dan berfungsinya panitia Mesrenbang itu sendiri”, jelas Baiq Nurhayati.
Dikatakan dalam rakor ini, kita akan upayakan adanya integrasi antar program pemerintah dengan PNPM, sekaligus pengawalan aspirasi masyarkat pada saat penyusunan rencana kerja SKPD dan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) APBD serta Prioritas Platform Anggaran Sementara (PPAS) untuk SKPD. (Ari)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar