MATARAM - Asrama Mahasiswa Sumbawa yang terletak di Jalan Prasarana No 10 .Dasan Agung Baru, Kota Mataram, hampir ludes dilalap sijago merah, Minggu (17/7/11) dini hari. Api yang sempat melalap dua lokal asrama yang selama ini dihuni oleh perwakilan mahasiswa yang ada Kota Mataram dari beberapa kecamatan di kabupaten Sumbawa.
Beruntung api tidak menyebar keruang lain dan beberapa rumah warga yang ada disamping asrama karena berhasil dipadamkan sekitar setengan jam kemudian setelah 4 unit mobil pemadam kebakaran mendatangi lokasi.
Api diketahui pertama kali oleh salah seorang warga setempat bernama Lan, sekitar pukul 02.30 Wita (dini hari), yang mana rumahnya tidak jauh dari asrama mahasiswa Sumbawa yang sudah ditinggal dalam keadaan kosong.
Namun anehnya, asrama yang sudah dalam keadaan kosong tersebut alias sudah tidak berpenghuni karena ditinggal kabur sejak beberapa waktu lalu, secara tiba-tiba terbakar bahkan apa penyebabnya juga belum diketahui secara jelas.
Kapolres Mataram melalui Kasubag Humas,AKP Arif Yuswanto, mengatakan bahwa saat ini pihak Reskrim Polres Mataram tengah melakukan penyelidikan guna untuk mengungkap apa penyebab terjadinya kebakaran tersebut.
Dikatakan pula bahwa pada saat terjadinya kebakaran tersebut, pintu halaman dalam keadaan terkunci (gembok) dan bahkan asrama dalam keadaan tidak ada listrik karena telah diputus sejak tiga bulan yang lalu karena tidak pernah dibayar.
Namun apakah asrama mahasiswa Sumbawa ini terbakar karena ada unsur kesengajaan ataukah ada faktor lainnya, mari kita sama-sama menunggu hasil penyelidikan yang dilakukan oleh pihak kepolisian. (0k/MataramNews.com).
Beruntung api tidak menyebar keruang lain dan beberapa rumah warga yang ada disamping asrama karena berhasil dipadamkan sekitar setengan jam kemudian setelah 4 unit mobil pemadam kebakaran mendatangi lokasi.
Api diketahui pertama kali oleh salah seorang warga setempat bernama Lan, sekitar pukul 02.30 Wita (dini hari), yang mana rumahnya tidak jauh dari asrama mahasiswa Sumbawa yang sudah ditinggal dalam keadaan kosong.
Namun anehnya, asrama yang sudah dalam keadaan kosong tersebut alias sudah tidak berpenghuni karena ditinggal kabur sejak beberapa waktu lalu, secara tiba-tiba terbakar bahkan apa penyebabnya juga belum diketahui secara jelas.
Kapolres Mataram melalui Kasubag Humas,AKP Arif Yuswanto, mengatakan bahwa saat ini pihak Reskrim Polres Mataram tengah melakukan penyelidikan guna untuk mengungkap apa penyebab terjadinya kebakaran tersebut.
Dikatakan pula bahwa pada saat terjadinya kebakaran tersebut, pintu halaman dalam keadaan terkunci (gembok) dan bahkan asrama dalam keadaan tidak ada listrik karena telah diputus sejak tiga bulan yang lalu karena tidak pernah dibayar.
Namun apakah asrama mahasiswa Sumbawa ini terbakar karena ada unsur kesengajaan ataukah ada faktor lainnya, mari kita sama-sama menunggu hasil penyelidikan yang dilakukan oleh pihak kepolisian. (0k/MataramNews.com).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar