Senin, 15 Agustus 2011

Perluas Jaringan Informasi, Koslata NTB Libatkan Rakom

Lombok Utara - Guna menyebarluaskan informasi hingga lapisan masyarakat plosok, Yayasan Koslata NTB yang selama ini eksis melakukan pendampingan kepada masyarakat di beberapa desa di Lombok Utara dalam upaya mengurangi risiko bencan alam akan melibatkan radio komunitas (Rakom) yang ada di beberapa kecamatan di daerah KLU.

“Melakukan sosialisasi dengan dialog interaktif melalui Rakom, merupakan sarana yang efektif untuk menjangkau lapisan masyarakat, meski memiliki jangkauan siar yang terbatas namun masyarakat memiliki rasa kepemilikan yang tinggi terhadap keberadaan rakom sehingga hasilnya akan lebih efektif, “ungkap Media Officer Yayasan Koslata NTB, Desrin Jania ditemui Suara Komunitas, Sabtu (13/8) kemarin.

Dikatakannya, dengan dialog interaktif melalui rakom diharapkan masyarakat dapat berinteraksi aktif dalam meningkatkan pemahamannya tentang masalah kebencanaan termasuk terciptanya sinergitas radio komunitas sebagai media penyebarluasan informasi dengan pemerintah dan masyarakat dalam penanggulangan bencana di Lombok Utara, “ sebut Desrin.

Pasal 26 UU No. 24 Tahun 2007 tentang Penanggulangan Bencana lanjut Desrin, telah diamanatkan bahwa masyarakat berhak atas perlindungan sosial, pendidikan, pelatihan dan ketrampilan dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana, artinya masyarakat wajib dilibatkan dalam proses penyelenggaraan penanggulangan bencana, mulai dari sebelum, pada saat terjadi bencana hingga setelah terjadi bencana, “ungkapnya Desrin menambahkan.

“Insya Allah dalam waktu dekat dialog interkatif melalui rakaom akan segra kota lakukan dengan melibatkan bebarapa rakom di Lombok Utara, seperti rakom Gita Swara, Kecamatan Tanjung, Rakom Fantura, Kecamatan Kayangan dan Rakom Primadona, Kecamatan Bayan, “tukasnya. (adam).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar