Selasa, 08 Desember 2009

KPK Sambut Kembali Bibit dan Chandra

Chandra Hamzah dan Bibit Samad Rianto akan kembali menerima jabatannya dari Waluyo dan Mas Achmad Santosa sebagai pimpinan KPK. Pelaksanaan acara serah terima jabatan dilakukan pukul 14.00 WIB.

"Kami akan membuat semacam sertijab pada Selasa pukul 14.00 WIB di KPK," kata Plt Ketua KPK Tumpak H Panggabean di KPK, Senin (7/12/2009) malam.

Menurut Tumpak, lewat acara tersebut, menandai kembalinya Bibit dan Chandra ke KPK sebagai wakil ketua. Sementara Mas Achmad Santosa dan Waluyo akan diganti dengan penuh rasa hormat dan ucapan terima kasih.

"Kita mengucapkan terimakasih pada keduanya yang telah bekerja selama beberapa bulan ini," jelasnya.

Dalam acara tersebut, rencananya akan diserahkan pula semacam memori pekerjaan yang sudah dikerjakan oleh Waluyo dan Mas Achmad Santosa.

Bibit dan Chandra kembali aktif di KPK setelah Presiden SBY menerbitkan Keppres tertanggal 4 Desember 2009 tentang pengaktifan kembali keduanya. Keppres tersebut dikeluarkan karena Kejaksaan Agung sudah menyatakan bahwa Bibit dan Chandra bebas dari jeratan hukum.

Sebelumnya, dua pimpinan KPK tersebut dituding telah menyalahgunakan wewenang dan melakukan percobaan pemerasan pada Anggoro Widjojo, buronan kasus SKRT di KPK.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar