Senin, 30 November 2009

Primadona Jalin Kerjasama Dengan Gugus II Bayan

Primadona Lombok: Gugus II Bayan Timur Kecamatan Bayan Kabupaten Lombok Utara, akan menjalin kerjasama dengan Radio Primadona FM,khsususnya dalam mensosialisasikan semua kegiatannya di media baik di Suara Komunitas net, Primadona Lombok blogspot maupun di media cetak seperti Koran BERITA. Jumlah sekolah yang tergabung dalam Gugus II ada lima sekolah yaitu SD 1, 2, 3 Bayan dan MI Maraqitta'limat Lekok Aur dan Mandala.

Demikian diungkapkan oleh Ketua Gugus II Bayan, Saifuddin Spd, didepan puluhan guru yang mengikuti pelatihan Participant Teacher yang berlangsung di SDN I Bayan Desa Karang Bajo, (30/11).

Menurutnya kerjasama ini akan terus dijalin dan ditingkatkan khususnya dalam pemberitaan, sehingga diminta kepada semua guru yang tergabung dalam Gugus II yang
berjumlah 65 orang tersebut untuk mengungkapkan semua idenya melalui tulisan yang
nantinya akan diedit oleh ketua Gugus dan Kontributor Lombok, untuk ditampilkan di
media internet dan media cetak.

Hal tersebut juga diungkapkan oleh Pengawas TK-SD Kecamatan Bayan, Suwarto, Spd.
Menurutnya Primadona telah banyak membantu lembaga pendidikan khususnya di bidang
media seperti melalui Suarakomunitas.net dan web primadonalombok.blogspot dan Koran
BERITA. "Karenanya kerjasama seperti ini perlu ditingkatkan, sehingga bisa saling
tukar pengalaman", katanya.

Tawaf Spd, Kepala SDN I Bayan, juga mengungkapkan hal yang sama, di sisi lain melalui media apa yang dilakukan oleh lembaga pendidikan dapat diketahui oleh orang luar dan sekaligus sebagai kontrol untuk kita semua dalam melaksanakan tugas beajar mengajar.

"Karena apapun kegiatan yang kita lakukan dalam waktu singkat dapat dibaca oleh orang banyak", ungkap Tawaf.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar