Minggu, 29 Januari 2012

Warga Lendang Belo Kekurangan Air Bersih

Lombok Timur -  Warga Dasan Belo Pesorongan Dusun Batu Tinja Desa Selaparang Kecamatan Suela Kabupaten Lombok Timur  hingga saat ini masih mengalami kekurangan air bersih.

Untuk kebutuhan sehari-hari, warga  hanya memamfaatkan air hujan. Sementara untuk air yang digunakan memasak, mandi dan minum menggunakan air saluran yang kotor.

Akibat mengkonsumsi air parit tersebut  banyak warga yang mengalami diare dan penyakit kulit. “Kalau musim hujan begini, memang air untuk kebutuhan sehari-hari tidak terlalu sulit, tapi kalau sudah memasuki musim kemarau, warga terpaksa menggunakan air parit yang tidak terjamin kebersihannya”, kata Amak Rohani, warga setempat.

Persoalan kekurangan air bersih dikeluhakan juga oleh para guru yang mengajar di SDN Lendang Belo dan Pesorongan. Para siswa kadang-kadang sering tidak masuk sekolah atau bolos dengan alasan sakit perut karena mengkonsumi air parit”, kata Yunus, salah seorang guru di SDN Lendang Belo.

Selama ini kami hanya bisa pasrah, karena sudah puluhan tahun dusun ini mengalami kekurangan air bersih serta kurang mendapat perhatian pemerintah”,  ungkap Suaib.

Selain kekurangan air bersih, dusun  yang jauh dari pusat kota kecamatan ini juga memiliki infrastruktur jalan yang beluam memadai, yang bila hujan turun  akan  licin dan bila musim panas menjadi berdebu.

Karenanya,  warga mengharapkan kepada pemerintah  baik kabupaten, provinsi maupun pemerintah pusat  untuk membantu pembangunan perpipaan air bersih dan pengaspalan infrastruktur jalan,  agar dusun ini tidak terisolir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar