Sabtu, 14 Januari 2012

Bupati KLU Kunjungi Pembangunan Rumah Kumuh

LOMBOK UTARA - Terkait dengan bantuan pembangunan rumah kumuh bagi masyarakat msikin, Bupati Lombok Utara, H. Djohan Sjamsu mengunjungi Dusun Santong Asli Desa Santong Kecamatan Kayangan.

Kunjungan yang didampingi sejumlah pimpinan SKPD dan wakil ketua DPRD KLU, Burhan M Nur, dilakukan di 10 lokasi bantuan pembangunan rumah kumuh yang didadani APBD dan APBN. Tujuannya ingin mengatahui sampai sejauh mana program itu dijalankan ditingkat masyarakat.

Salah seorang warga yang mendapat bantuan rumah kumuh, Musmuliadi, menilai, pemerintah KLU yang dipimpin Bupati, H. Djohan Sjamsu, SH, cukup memperhatikan masyarakatnya yang hidup digaris kemiskinan.

"Bukti perhatian pemerintah, kami yang katagori miskin diberikan bantuan untuk membangun rumah layak huni, yang masing-masing warga mendapat bantuan Rp. 5 juta. Dan khusus di Dusun Santong Asli, warga yang mendapat bantuan sebanyak 38 orang", jelas Musmuliadi.

Dikatakan, bantuan pembangunan rumah kumuh ini dikerjakan secara bergotong royong. Hanya saja kendalanya sekarang ini adalah hujan yang turun setiap hari.

Kepala Bappeda KLU Ir Nanang Matalata mengatakan, program bantuan rumah kumuh pada tahun 2011 lalu diberikan kepada  600 warga, yang tersebar di lima Kecamatan yang ada di KLU, dengan dananya berasal dari APBN dan APBD KLU.

Dalam sidak ini, Bupati KLU memuji kwalitas bangunan infstruktur jalan lingkar dilingkungan Dusun Santong Asli. "Jalan yang dirabat beton ini cukup kuat dan membuat lingkungan menjadi bersih", jelasnya.

Ditengah kunjungannya yang berlangsung Rabu 11/1 lalu itu, rombongan Bupati KLU diguyur hujan lebat, sehinga rombongan harus berteduh dirumah salah seorang warga setempat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar